Setelah melakukan pembelian theme besa di indonesiawp.com kita langsung download dalam hitungan menit. jangan lupa untuk extract file theme yang telah kita download tersebut. lanjut ke Tutorial Install theme Besa

File theme yang telah di extract, didalamnya terdapat semua kebutuhannya. Pertama, cari folder “theme” didalam folder tersebut ada file “besa.zip” file ini yang akan kita install/upload. Karena file theme besa.zip ini berukuran lebih dari 2mb jika setting default upload pada cpanel anda di 2mb sebaiknya upload langsung via cpanel. berikut Cara install theme wordpress dari cpanel.

Jangan lupa setelah theme diaktifkan yang perlu dilakukan adalah install plugin yang ada di dalam folder themenya cari folder “plugin” dan install plugin dengan nama file “revslider.zip” setelah plugin revslider.zip terinstall jangan lupa untuk di aktifkan.

Theme yang telah kita aktifkan selanjutnya akan keluar notif atau pemberitahuan untuk install semua theme requirednya. klik “Begin installing plugins”

Pada gambar 4 diatas kita install saja semua pluginnya terlebih dahulu & pastikan setelah terinstall untuk aktifkan pluginnya agar kita bisa lanjut ke step import demonya.

Untuk import demo theme besa ini kita harus ke menu “Appearance” > “Theme Setup” di halaman theme setup ini kita tinggal ikuti stepnya. klik “next” aja jika muncul permintaan install theme childnya install aja.

Sampai di langkah seperti gambar 6 ini selanjutnya kita bisa pilih demo mana yang ingin di import. di tutorial ini kita akan gunakan demo “Home 2” selanjutnya klik “import” proses import hanya beberapa menit sekitar 5-8 menit.

Ditahap ini import sudah selesai, perhatikan gambar 7 diatas. cek homepage websitenya dengan klik “view your website”

Demo sudah terimport dengan sempurna perhatikan gambar 8, selanjutnya tinggal edit sesuai kebutuhan toko onlinenya. Sampai disini semua sudah selesai cara install theme Besanya. jika ada pertanyaan bisa langsung berkomentar dibawah.
Jika bermanfaat
jangan lupa di share tutorial ini ke teman-teman ya